Kambing Guling Bonita Lestari Siap Buka Cabang di Luar Garut

  • Whatsapp
Pengusaha Kuliner Kambing Guling Bonita Lestari, H. Jajang (kiri) bersama Koordinator Relawan Komando Gibran, Widi Nugroho, saat gelar syukuran kemenangan Capres-Cawapres Prabowo-Gibran, belum lama ini di Garut.

GARUT, KABARNUSANTARA. ID – Berawal dari hobinya masak sekitar tahun 2004, Pengelola kuliner kambing guling Bonita Lestari, H. Jajang Bonita, mencoba mengembangkan hobinya itu dengan menu spesial kambing guling.

Menurutnya, usahanya itu mulai berkembang dalan 3-4 tahun terakhir ini. Pesanan pun datang hampir tiap hari baik dari lokal Garut, maupun luar Garut.

Bacaan Lainnya

“Setiap hari selalu ada pesanan antara 1 sampai 5 ekor. Pesanan dari luar Garut juga suka ada dari Bandung, Jakarta, Jogyakarta, bahkan dari Batam juga suka ada ,” ungkapnya, ditemui di kantor pemasaran Bonita Lestari, Jalan Ciledug-Cimaragas, Garut, Jawa Barat, Senin (19/02/2024).

Jajang mengutarakan niatnya untuk membuka cabang di luar Garut dengan bidikan tempat wisata seperti Pangandaran dan lain lain.

” Insya Alloh akan buka cabang di luar, di Pameungpeuk sudah buka ( wisata pantai laut Selatan),” terangnya.

Adapun rasa kambing guling Bonita Lestari ini gurih dan lezat. Penyajiannya pun relatif cepat, sehingga konsumen tidak perlu menunggu lama.

Selain cita rasanya yang lezat, empuk dan matang benar Harganya pun relatif terjangkau.

” Kita melayani paket pesanan sesuai harga dan porsi. Untuk porsi 30 orang sampai 40 orang itu harganya Rp. 3.750.000. Sudah termasuk alat alat makannya,” katanya.

Sejauh ini jasa kambing guling Bonita Lestari biasa dipergunakan instansi pemerintahan swasta, maupun acara gathering dan lain lain. (*)

Pos terkait