Hadiri Hari Jadi Garut ke 209, Legislator DPRD Jabar Ade Kaca Berikan Harapan Bagi Pembangunan di Garut

GARUT, KABARNUSANTARA.ID – Momentum Hari Jadi Garut (HJG) ke 209 dimaknai berbeda oleh Legislator DPRD Jabar Ade Kaca SE dari Fraksi Partai Amanat Nasinal (PAN), dalam peringatan Hari Jadi Garut yang dilaksanakan di gedung DPRD Garut itu Ade menyebut jika momentum HJG harus menjadi ajang pemanfaatan SDM dan SDA Garut.
“Situasinya kan masih begini ya, kita masih terus berupaya melawan covid 19, walaupun begitu saya memaknai momen hari jadi garut ini sebagai sarana membangun sinergitas dalam membangun Garut yang Adil, sejahtera dan berkelanjutan, karena garut ini kaya dengan SDM maupun SDA nya,” ujar Ade Kaca.

“Bersama Bupati Garut, tokoh, stakeholder menjadikan momentum sinergitas kita manfaatkan SDM maupun SDA jika kita serius mengeksplorasinya dengan baik maka Garut akan menjadi kabupaten yang di perhitungkan di tingkat lebih tinggi,” harapnya.
Sementara itu, Bupati Garut, Rudy Gunawan, mengingatkan para peserta apel ditengah momentum Hari Jadi ke – 209 Garut (HJG) , tentang perjuangan untuk mewujudkan Garut yang tata tentrem kerta raharja.
“Saudara saudara sekalian, kita baru saja merayakan hari ulang tahun Kabupaten Garut yang ke – 209, (yang) dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan dan terbatas. Selaku Bupati Garut saya mengingatkan, perjuangan untuk mewujudkan masyarakat Garut yang tata tengtrem kerta raharja dilakukan secara estafet, hanya 5 tahun sekali. 5 tahun sekali sesuai dengan peraturan perundang undangan,” ujar Bupati Garut.

Bacaan Lainnya
banner 300600

Kabupaten Garut, imbuhnya, hingga saat ini sudah melalui perjalanan panjang sejak tahun 1813. Ia berharap pihaknya yang terlibat langsung dalam pemerintah di Kabupaten Garut, bisa menorehkan sejarah yang bagus bagi kota yang berjuluk Swiss Van Java ini.
“Saya berharap kita menorehkan sejarah yang bagus, dari mulai 1813 Kanjeng Dalem Adi Widjaya, yang kita legasikan namanya sebagai sarana olah raga Kanjeng Dalem RAA Adi Widjaya, itu adalah Bupati Garut yang pertama, putra dari Pangeran Kornel dari Sumedang, kata Rudy.

Dirinya bersama dr. Helmi akan berakhir tahun 2024, dimana pada prosesnya nanti nanti bulan November akan ada Pilkada untuk memilih kembali bupati selanjutnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan