Petani Kopi Garut Sambut Gembira Hadirnya De’Yons Cafe Yang  Menyajikan Kuliner Kopi

  • Whatsapp

GARUT, KABARNUSANTARA.ID- – Seorang petani kopi dari Kp. Cikandang Cikajang, Mamat Rahmat, mengaku gembira dengan hadirnya cafe yang menyajikan kuliner kopi Garutan.

Bacaan Lainnya

”  Terus terang sebagai petani kopi, saya merasa senang  dengan bermunculannya cafe, atau warung kopi Garutan, seperti cafe di tengah kota ini. Sebab dengan banyaknya  pedagang kopi, kami jadi lebih mudah memasarkan kopi hasil panen,” ujar Mamat, yang hadir pada launching De’Yons Cafe and Eatery , di di Jalan Pramuka depan Kantot Kecamatan Garut Kota, Selasa (28/06/2022).

Sementara itu, dengan misi membantu petani lokal pasca Pandemi COVID-19 De’Yons Cafe and Eatery menawarkan berbagai hidangan menarik, terutama kopi Garut asli yang disajikan dengan konteks kekinian. De’Yons Cafe and Eatery hadir di Kota Garut, tepatnya di Jalan Pramuka ldepanbkantor Kecamatan Garut Kota.

De’yons cafe ini menjembatani para petani kopi Garut khsusunya yang ada di Cikajang,” tutur Owner De’Yons Cafe and Eatery Kartika Sari, saat ditemui di lokasi.

Selain menjual kopi, cafe yang berada di tengah kota Garut itu juga menyediakan penganan lainnya dengan harga terjangkau.

“Konsep kita siapkan untuk seperti rumah sendiri. Jadi ketika konsumen datang makanan dan minum seperti suasana rumah,” imbuh Kartika.

Sejak viralnya kopi Garut karena rasanya yang khas, banyak cafe dan warung yang menawarkan kopi sebagai menu andalan. Hal ini membuat petani kopi di Garut lebih bergairah  (Jay).

Pos terkait