Idola Baru Anak Muda Cap Tinyuh Indonesia Baso Aci Topping Terbanyak Pertama di Indonesia

  • Whatsapp

KULINER, KABARNUSANTARA.ID – Bakso Aci, saat ini menjadi kudapan pilihan yang dicari banyak orang, bahkan makanan yang satu ini, sangat lezat kita nikmati saat cuaca hujan dan suhu yang dingin.

Selain cepat dalam penyajian, baso aci juga mulai dijual dengan kemasan yang bagus dengan penyajiannya bisa ditambah toping-toping yang sesuai dengan lidah kamu, praktis banget kan, jadi kamu gak usah ribet untuk ngolah bahan dari awal.

Bacaan Lainnya

Nah kali ini kita akan berbagi info mengenai Bakso Aci yang lagi rame belakangan ini, di kalangan milenial dengan nama brand Cap Tinyuh Indonesia, uniknya bakso aci milik Akbar dan Reva ini, buming karena topingnya yang banyak.

Cap Tinyuh Indonesia dikemas secara manual (Dok : Gilang)

“Alhamdulilah kita juga gak nyangka ya bakso aci kita jadi buming begini, padahal baru jalan 2 bulan,” ujar Akbar dalam sebuah wawancara dengan awak media belum lama ini di rumah produksi di kawasan Munjul, Bayongbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Dengan kemasan yang menarik bakso aci Cap Tinyuh Indonesia ini sukses menjadi juara di lidah masyarakat Garut, Jawa Barat terutama mereka yang menyukai bakso original cukup dengan hanya mengeluarkan gocek Rp. 20.000,-

“Alhamdulilah walau baru berjalan sekarang kita sudah bisa mengeluarkan ratusan kemasan setiap hari, mungkin ini rizkinya, kami juga senang menjalaninya, walaupun sebelumnya kami pernah usaha Skincare dan Clothing,” jelasnya.

Sementara saat dihubungi terpisah Rizal Ramadhan (23) menyebut alasan menjadi langganan bakso aci Cap Tinyuh Indonesia ini sebagai upaya mendorong pengusaha milenials untuk maju mengembangkan usahanya.

“Selain memang enak, instan juga bikinnya ya, kalo kelaparan kan bisa ada penolong di kulkas, kita juga ingin suport product anak muda garut agar makin maju, dan nanti UMKM ini bisa membuka lapangan kerja baru, sehingga jadi solusi mengurangi angka pengangguran,” harapnya.

Pos terkait