JAKARTA|KABARNUSANTARA.ID – Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Mantan Presiden RI BJ Habibie, meninggal dunia. Kabar ini, secara resmi disampaikan Kepala RSPAD Gatot Subroto Dr Terawan pada Rabu (11/9/2019) sore.
Baca Juga Ini Kata Ketua Gerindra Terkait Isu Tak Harmonisnya Bupati dan Wakil Garut
“Benar (meninggal dunia), pukul 18.05 WIB,” jelas Terawan kepada wartawan.
Habibie yang merupakan Presiden RI yang ketiga setelah Ir Soekarno dan Soeharto, meninggal di RSPAD Gatot Subroto pada usia 83 tahun.
Kabar meninggalnya Habibie sendiri, sempat menjadi viral di media sosial beberapa hari ini. Namun, hal tersebut mendapat bantahan pihak keluarga Habibie.
Namun, pada Rabu (11/9/2019), pihak RSPAD secara resmi mengabarkan Habibie meninggal dunia pada pukul 18.05. (*)
Baca Juga: Ini Kata Ketua Gerindra Terkait Isu Tak Harmonisnya Bupati dan Wakil Garut
Reporter : Ukaz Budiman
Editor : AMK