APK Sedikit, Baligo Prabowo Sandi di Garut Terbuat Dari Karung Beras

  • Whatsapp
Prabowo Subisnto Saat menerima baligho kampaign dibuat dari karung beras bekas (Dok.Rizky)

GARUT|KABARNUSANTARA.ID – Calon Presiden (Capres) nomor urut 02 Prabowo Subianto beri apresiasi atas dukungan warga Kabupaten Garut kepadanya. Prabowo mengaku bangga karena ada warga Garut yang membuat baliho dari bekas karung beras, hal tersebut diungkapkan Prabowo saat memberi sambutan di Ponpes Darussalam, Wanaraja, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu (09/03/19).

Bacaan Lainnya

Baca juga : Indra Uno: Berikan Peluang Usaha Bagi Komunitas Melalui OKE-OCE

“Dijalan saya lihat banyak baliho yang dibuat dari karung dengan tulisan tangan, saya lebih bangga dengan baliho yang seperti ini,”Ujar Prabowo di hadapan ribuan massa pendukung.

Baca juga : Data Parpol di Kecamatan Bungbulang Tidak Jelas PPK dan Panwas Kebingungan

Bahkan tak lama saat Prabowo tengah membicarakan hal itu di panggung, datang seseorang dan memberikan baliho dari karung bekas itu kepadanya, saat diberikan kepada Prabowo, baliho karung bekas itu sudah dipasang figura.

Prabowo menyebut ada sejumlah pihak yang nyindir karena baliho Prabowo-Sandi jumlahnya sedikit, Ia mengaku tak punya duit banyak untuk kampanye.

Prabowo saat ada di Garut dihadapan para pendukung

“Saya yakin baliho saya dan Sandiaga ada di hati kalian semua,”Tegas Prabowo.

Prabowo Subianto melakukan kunjungan ke Kabupaten Garut dengan mengunjungi Pondok Pesantren Darussalam yang terletak di Jalan Raya Wanaraja, depan Pasar Modern Wanaraja, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Dalam kunjungannya, Prabowo disambut ribuan masa pendukung yang sudah menunggu sejak pagi, sekitar 60 menit berada di Darussalam, Prabowo kemudian melanjutkan perjalanannya menuju ke Tasikmalaya.
(Atu/Wnr)

Pos terkait