GARUT|KABARNUSANTARA.ID – Jelang Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 berbagai bakal calon legislatif, dengan berbagai latar belakang Partai Politik (Parpol) mulai gencar sosialisasi dan menarik simpatik masyarakat, seperti Siti Yudha, politisi partai berlambang garuda besutan Prabowo Subianto itu mulai membentuk simpul-simpul dukungan.
“Kemarin malam saya bertemu masyarakat bayongbong dan membentuk BSY (Balad Siti Yudha) yang mayoritas diikuti 70% kaum milenial, dengan lokasi sekretariat di pataruman Indah b7, saya merasa senang karena mereka memiliki keinginan untuk terjun di dunia politik,”Ujar Siti Yudha Minggu (16/09/18) di kediamannya yang berlokasi di Perum Griya Pamoyanan II.
Bahkan tambah siti, dirinya berharap lebih banyak lagi masyarakat yang peduli terhadap politik dan mengunakan hak pilihnya dengan baik untuk kemajuan bangsa ini.
“Pendidikan politik itu menjadi kewajiban kami dan partai untuk memberi edukasi dan memberi pemahaman yang baik kepada masyarakat, menyajikan program yang bagus, mendengar aspirasi masyarakat secara langsung menjadi program kami,”Jelas Siti.
(ESR/red)