KABAR NUSANTARA- Terkait adanya permasalahan perencanaan pendirian Pabrik di Desa Cijolang Kecamatan Balubur Limbangan dan Pasar Limbangan, pada hari selasa (27/02/2018) bahwa sudah keluarnya nota Pimpinan DPRD Garut yang isinya pembatalan pendirian Pabrik di Desa Cijolang dan Penyelesaian Pasar Limbangan Sudah di terima Pjs Bupati Garut.
Bahkan Pjs Bupati Garut H. Koesmayadi Tatang Padmadinata, M.Si selasa (26/07/2018) langsung memanggil dinas terkait untuk membahas permasalahan tersebut, bahkan menurut informasi yang dihimpun hari Jum’at Plt Bupati Garut akan memanggil investor PT.PRATAMA ABADI yang akan mendirikan pabrik di Desa Cijolang dan Pengembang Pasar Limbangan.
Mendengar Kabar tersebut Roni Faisal Ketua KPLHI mengklaim bahwa pihaknya bersama masyarakat limbangan yang tergabung dengan Aliansi Limbangan, GMPEDE, P3L akan mengawal proses tersebut dan akan menduduki kantor Bupati Garut pada hari jum’at.
“Ini bukti dari kepedulian kami untuk memberikan dukungan terhadap Plt Bupati untuk membatalkan pendirian Pabrik di Desa Cijolang dan penyelesaian maslah Pasar Limbangan,” Pungkasnya.
(Evan/red)