Lima Orang Ini Mangsa yang Disukai Nyamuk

  • Whatsapp

KESEHATAN|KABARNUSANTARA.ID – Mencari jodoh untuk pasangan hidup, umumnya kita mencari orang yang kita suka. Nah, nyamuk pun ternyata demikian. Makhluk ini mencari mangsa yang ia suka.

Bacaan Lainnya

Mangsa yang bagaimana yang disukai nyamuk? Disarikan dari Times India, setidaknya ada lima orang mangsa yang disukai nyamuk.

Baca juga:

Muncul Kolesterol dan Asam Urat Habis Lebaran Baca Selengkapnya

Pertama, orang yang memakai pakaian gelap.

Warna pakaian mempengaruhi datangnya nyamuk. Orang yang menggunakan pakaian warna gelap konon lebih menarik perhatian makhluk ini. Maka, untuk mencegah agar tak dikerumuni nyamuk, hindarilah mengenakan pakaian gelap saat tidur.

Kedua, tubuh bau

Orang yang tubuhnya bau, baik karena keringatan habis berolahraga atau kotor lantaran belum mandi, ternyata lebih disukai nyamuk. Maka jagalah kebersihan badan untuk menghindari kerumunan nyamuk.

Ketiga, bau kaki

Kenyataannya nyamuk sering mengincar bagian kaki. Ini karena pada bagian kaki kerap muncul bakteri yang memunculkan bau khas. Nah, bau khas inilah yang menarik perhatian nyamuk.

Keempat, golongan darah

Orang yang memiliki golongan darah O ternyata lebih disukai nyamuk. Ini hasil penelitian. Jadi, mereka yang bergolongan darah O disarankan lebih menjaga kebersihan badan dan pakaian agar tak dimangsa nyamuk.

Kelima, kondisi sakit

Orang yang sedang sakit ternyata kesukaan nyamuk. Salah satu penyebabnya karena saat sakit tubuh kita mengeluarkan karbondioksida yang lebih dibanding saat normal dan ini menjadi perhatian nyamuk.

Selain itu, biasanya saat sakit kita jarang mandi sehingga tubuh pun mengeluarkan bau khas. Nah bau ini pun memicu datangnya nyamuk.

Baca juga:

Delapan Cara Hidup Sehat Ala Rasulullah SAW

Jadi, dengan melihat lima kondisi kesukaan nyamuk tadi, kita jadi tahu cara untuk menghindari datangnya si penghisap darah ini, yakni menjaga kebersihan badan agar tak bau, plus menjaga kebersihan lingkungan. Lingkungan yang bau selain rentan mendatangkan bakteri dan kuman, juga disukai nyamuk.(*)

(Mustika/Kabar Nusantara)

Pos terkait