Datang ke Sindang Barang Ade Kaca Dukung Pemakaran Cianjur Selatan

  • Whatsapp
Ade Kaca Kunjungan Ke cianjur Selatan, (DOK. Rm)

JAWA BARAT, KABARNUSANTARA.ID – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Ade Kaca melakukan kunjungan ke Kecamatan Sindang Barang dalam Calon Persiapan Daerah Otonomi Baru (CPDOB) Cianjur Selatan (Cisela).
Perkembangan pemekaran Cianjur Selatan terus mendapatkan progres yang baik dan terus mengalami kemajuan.
Pansus CPDOB DPRD Provinsi Jabar melakukan kunjungan kerja dengan Paguyuban Masyarakat Cianjur Kidul (PMCK) di Ballroom Palace Hotel Cipanas Puncak, Jl. Raya Cipanas Puncak Cianju, Rabu, 6 April 2022

Menurut Ade pihaknya mendukung pemekaran Cianjur Selatan dengan melakukan audiensi langsung dengan pihak terkiat.

Bacaan Lainnya

“Kita akan dukung dan dorong terus pemerkaran Cianjur Selatan,” katanya.

Ketua Paguyuban Masyarakat Cianjur Kidul (PMCK) Ceng Badri menjelaskan untuk CPDOB Cisela sejak 2008 mulai mengawali langkah pergerakan secara teroganisir, dengan cakupan wilayah perjuangan untuk pemekaran terdiri dari 14 kecamatan dan 161 Desa.
Kunjungan kerja CPDOB, dari Pansus DPRD Prov. Jawa Barat, kata Ceng Badi bagi PMCK merupakan bentuk dukungan dan kepedulian untuk percepatan CPDOB Kabupaten Cianjur Selatan.

“Berdasarkan hasil kajian dari Unpad Kecamatan Sindangbarang, tepatnya di Desa Mekarlaksana telah ditetapkan menjadi ibu kota Kabupaten Cianjur Selatan,” jelas Ceng Badri

Latar belakang Desa Mekarlaksana, Kecamatan Sindangbarang dijadikan ibukota Cianjur Selatan kata Ceng Badri, karena beberapa alasan diantaranya, ketersediaan lahan yg cukup untuk pengembangan tata kota, terletak di jalur jalan nasional, relatif lebih aman dari resiko bencana alam, memiliki akses strategis untuk pelayanan yang optimal, ada di sekitar kawasan titik strategis nasional (KSN) dan memiliki latar belakang empiris dan historis sebagai cikal bakal titik pusat pemerintahan.

Ceng Badri mengucapkan terima kasih kepada Bupati Cianjur Herman Suherman atas dukungannya untuk percepatan CPDOB Kabupaten Cianjur Selatan.

“Dukungan yang sangat luar biasa ini menjadi semangat PMKC untuk lebih semangat membangun kebersamaan demi kemajuan Kabupaten Cianjur Selatan,” katanya.

Pos terkait