Masih Ada Korban Banjir di Cimacan, DPRD Garut Minta Pemda Buka Data Penghuni Rumah Relokasi

  • Whatsapp

KABARNUSANTARA.ID – Bencana banjir yang melanda 14 kecamatan di Kabupaten Garut pada Jumat (15/7/2022), kembali menggenangi kawasan Kampung Cimacan Desa Haurpanggung Kecamatan Tarogong Kidul yang pada banjir bandang Cimanuk pada September ,2016 menjadi lokasi terdampak yang paling parah.

Sayangnya, kali ini di kawasan tersebut masih saja ada warga yang rumahnya terendam banjir, padahal pasca banjir bandang Cimanuk 2016 lalu, warga di tempat tersebut sudah direlokasi dan kawasannya dinyatakan dalam zona merah hingga tidak boleh ditempati.

Bacaan Lainnya

Aris Munandar, anggota Komisi II DPRD Garut mencium, ada warga yang tidak pindah dari kawasan Cimacan hingga banjir kali ini kembali menjadi korban. Karenanya, DPRD Garu tengah melakukan data ulang korban banjir bandang Cimanuk 2016 yang direlokasi.

“Kami sedang mendata apakah yang dulu (korban banjir) sudah dikasih rumah atau belum,” kata Aris, Minggu (17/07/2022).

Aris menduga, ada sejumlah warga yang kembali tinggal ke Kampung Cimacan yang sebenarnya telah direlokasi ke rumah tapak yang dibangun pemerintah di kawasan Copong Kelurahan Sukamenteri Kecamatan Garut Kota.

“Dulu 2016, kita sudah bangun rumah relokasi di Copong, kebanyakan penghuninya dari Cimacan,” katanya.

Politisi Partai Golkar ini menyesalkan masih adanya warga yang jadi korban banjir saat ini di Cimacan. Karena, seharusnya kawasan tersebut sudah tidak lagi jadi tempat tinggal. Pemerintah pun merelokasi agar warga tak lagi jadi korban.

Aris mengaku, DPRD telah melakukan rapat dengan Bupati Garut dan mempertanyakan soal penyebab banjir kali ini. Namun, Pemkab Garut belum bisa memberikan jawaban karena masih dalam proses pengkajian.

Hal yang sama diungkapkan oleh Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Ade Ginandjar, mantan Ketua DPRD Garut ini melihat, seharusnya kawasan Cimacan tidak lagi jadi pemukiman warga karena ada di bantaran Sungai Cimanuk.

Karenanya, Ade meminta Pemda Garut kembali mendata warga Cimacan yang terdampak banjir kali ini, hal ini perlu dilakukan untuk mengetahui siapa saja warga yang sudah direlokasi dan belum direlokasi. (*)

Pos terkait