GARUT, KABARNUSANTARA.ID – Aksi heroik dilakukan oleh tiga anggota TNI Koramil 1101/Garut Kota yang membantu proses persalinan ibu melahirkan di pinggir Jalan, Jl. Ahmad Yani, Kelurahan Ciwalen, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Mereka adalah Anggota TNI Koramil 1101/Garut Kota ialah Serka Widada, Sertu Deden dan Serda Dede Cahyana. Menurut info yang di dapat dari warga sekitar bahwa ibu yang melahirkan adalah Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ).
“Ya betul tadi 3 anggota Kami turun kelokasi bantu evakuasi ibu melahirkan di pinggir jalan dan di bantu petugas kesehatan dari RS Guntur,” Kata Danramil 1101/Garut Kota Kapten Arh Edi Waryanto kepada media Via WhatsApp, Minggu (03/05/2020) Malam.
Lanjut Danramil, hingga saat ini ibu yang melahirkan tersebut masih di RS Guntur sedang di koordinasikan dengan pihak Dinas Sosial (Dinsos). (*)
Reporter : MD Sumarna
Editor : Slamet Timur