Bantu Penderita Thlasemia, DPC PDI-P Garut Adakan Donor Darah dalam Kampanye Ganjar-Mahfud

  • Whatsapp
Ketua DPC PDI Perjuangan Yudha Puja Turnawan menyaksikan proses donor darah yang dilakukan oleh Caleg DPR RI Donal Surapradja di sela-sela kegiatan Kampanye Ganjar-Mahfud di Hotel Agusta Garut, Minggu (4/2/2024).

GARUT, KABARNUSANTARA.ID – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut mengadakan kegiatan kampanye pasangan Calon Presiden Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di halaman Hotel Augusta, Jalan Cipanas, Kecamatan Tarogong Kaler, Garut Minggu (4/2/2024).

Dalam kegiatan kampanye tersebut, beberapa kegiatan dilakukan. Seperti senam sehat, donor darah, dan tebus murah minyak goreng.

Bacaan Lainnya

Hadir dalam acara tersebut anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Memo Hermawan, anggota DPRD Garut Yudha Puja Turnawan, Kang Ronal Surapradja caleg DPR RI dari PDI Perjuangan, dan ribuan kader PDIP serta masyarakat umum lainnya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Garut Yudha Puja Turnawan mengatakan, dalam kegiatan rangkaian kampanye Capres Ganjar Pranowo dan Wapres Mahfud MD, serta PDI Perjuangan ini pihaknya mengadakan berbagai kegiatan sosial. Salah satunya donor darah.

Kegiatan donor darah ini diadakan, lanjut dia, karena kebutuhan darah di Garut ini sangat tinggi, dimana ada ratusan warga Garut yang menderita thalasemia yang membutuhkan transfusi darah secara rutin setiap bukannya.

“Dalam kegiatan ini juga ada satu penderita Thlasemia yang datang dan ikut senam sehat,” ujarnya.

Dengan banyaknya kebutuhan darah ini, kata dia, pihaknya sudah rutin melakukan kegiatan donor darah dalam setiap kegiatan partai yang dipimpin ya.

“Maka setiap kegiatan kami selalu menyelenggarakan donor darah. Alhamdulilah warga selalu berdatangan,” ucapnya

Yudha menerangkan, selain kegiatan donor darah, dalam kegiatan ini pihaknya juga mengadakan kegiatan rebus murah minyak goreng. Hal ini dilakukan untuk meringankan beban warga yang kemampuan ekonominya kurang.

“Kita juga mengadakan senam sehat sebagai upaya membangun kedekatan dengan warga,” katanya.

Yudha menerangkan, dalam meningkatkan antusiasme masyarakat datang dalam kegiatan ini, pihaknya menyediakan doorprize berupa kulkas, mesin cuci, kompor gas, dispenser, rice cooker dan puluhan hadiah hiburan lainnya.

“Seperti untuk kegiatan senam sehat agar warga tertarik untuk donor darah juga kami sediakan doorprize mesin cuci,” terangnya. (*)

Pos terkait