Usai Uji Tanding Persigar Lakukan Evaluasi, Masuk Grup C Piala Soeratin

  • Whatsapp

KABARNUSANTARA.ID – Tim Persigar Garut 17 yang dipersiapkan untuk Piala Soeratin dalam lawatannya ke kandang Persika Karawang 17 berhasil menahan imbang 1-1 dalam laga uji coba di Stadion Singaperbangsa Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Sabtu 19 November 2023.

Usai pertandingan tersebut, Manajer tim Persigar U 17, H. Dede Salahudin, mengaku puas dengan penampilan anak anak Garut itu

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah anak anak bisa bermain imbang melawan tuan rumah Karawang, ini adalah uji tanding pertama di luar Garut. Saya lihat permainan anak anak cukup bagus, mental mereka pun bagu, tentunya tim pelatih akan mengevaluasi secara menyeluruh untuk persiapan tim lebih baik lagi,” kata H. Dede Salahudin ditemui Senin (20/11/2023).

H. Dede yang juga anggota DPRD Garut dari Fraksi PKS itu, menyebutkan setidaknya akan ada uji tanding satu kali lagi di Garut sebelum kick off Piala Soeratin mulai 26 November 2023.

Pelatih kepala tim Persigar, Iwan Setiawan, atau Abah Iwan Madrid, mengatakan, akan segera melakukan evaluasi pada latihan pertama usai uji tanding ke Karawang.

“Meskipun secara umum uji tanding dengan Persika kemarin para pemain sudah bisa menerapkan instruksi yang diberikan. Tapi masih ada beberapa hal yang harus diperbaiki seperti ketajaman pemain depan, kemarin kita hampir menang tapi penyelesaian masih kurang baik,” katanya.

Menurutnya, masih ada ketimpangan antara pemain untuk plan A dan plan B dan ini akan segera diperbaiki agar ada keseimbangan.

Menurut informasi Persigar Garut di Piala Soeratin U 17 berada di Grup bersama Persikasi 1951, Persikabbar, Al Jabar FC, Ebod Jaya FC dan Depok Raya. Untuk venue Grup C ini bertempat di Stadion Singaperbangsa, Kabupaten Karawang. (Asep Soe)

Pos terkait