Pengunjung SOR Kerkhof Wajib Terapkan Prokes, Panitia Senam Bersama Berikan Berbagai Door Prize

  • Whatsapp

KABARNUSANTARA.ID- Masa PPKM Level 2 di Kabupaten Garut disambut gembira warga, terutama yang biasa rutin Olahraga di Sarana Olah Raga (SOR) Kerkhof, Jalan Merdeka. Diantara pengunjung SOR Kerkhof ini ada grup senam bersama, yang biasa melaksanakan senam bersama pada hari Ahad.

Bacaan Lainnya

Pada Ahad  ini sedikit berbeda dari biasanya, panitia menyediakan berbagai door prize, seperti alat elektronik, peralatan rumah tangga dan yang lainnya yang diundi untuk para peserta senam bersama.

” Door prize ini inisiatif anak anak (pegawai honirer SOR Kerkhof) yang dikumpulkan dari sumbangan para pedagang. Ya hadiah ini untuk memotivasi warga untuk giat berolahraga guna meningkatkan daya tahan tubuh di masa Pandemi Covid 19 ini,”  ujar Kepala UPT SOR Kerkhof, Endang Rustandi, Ahad (26/09/2021).

Meskipun Garut berada di PPKM level 2, namun kata pria yang akrab disapa Endang Ilen ini, pihaknya tetap menerapkan Prokes, dengan mengukur suhu tubuh pengunjung, mewajibkan pake masker dan jaga jarak.

Tika (50) Warga Kecamatan Tarogong Kidul yang mendapat door prize berupa kompor gas, mengaku senang , SOR Kerkhof sudah dibuka kembali, setelah lama ditutu akibat Pandemi Covid 19.

” Senang sekali Garut masuk PPKM Level 2 dan bisa ikut senam bersama lagi di Kerkhof ini, apalagi hari ini dapat kompor gas,” katanya sumringah.

Tika berharap Garut turun level lagi ke PPKM level 1 dan bisa beraktivitas di luar rumah dalam kondisi normal. Karenanya Ia akan mematuhi ketentuan Prokes dan berharap warga Garut semua taat Prokes agar Pandemi Covid 19 segera berlalu dari Garut dan dumia. (Asep Sudrajat).


Pos terkait