PDI Perjuangan Buka Angkringan Wakil Rakyat untuk Dengar Curhatan Warga Garut

PDI Perjuangan Buka Angkringan Wakil Rakyat untuk mendengar curhatan warga Garut.

GARUT, KABARNUSANTARA.ID – Sebagai upaya dalam mendekatkan masyarakat dengan para wakil rakyat yang duduk di kursi legislatif, PDI Perjuangan membuka warung angkringan di wilayah perkotaan Garut.

Warung yang diberi nama Angkringan Wakil Rakyat ini diinisiasi oleh pengurus ranting PDI Perjuangan dari kecamatan Bayongbong dan pengurus Badan Penanggulangan Bencana DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut.

Bacaan Lainnya
banner 300600

Angkringan Wakil Rakyat ini dibuka di Jalan Bank tepatnya di depan Stasiun Garut, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut, Yudha Pudja Turnawan mengatakan, Angkringan Wakil Rakyat ini dibuka untuk memfasilitasi masyarakat Kabupaten Garut untuk bertemu dengan para wakil rakyat yang ada di DPRD Garut.

“Kita fasilitasi masyarakat untuk bertemu langsung dengan anggota DPRD Garut. Nanti masyarakat bisa curhat kepada wakil rakyatnya,” ujar Yudha dalam keterangan tertulisnya, Jumat (9/8/2024).

Yudha menerangkan, nantinya para wakil rakyat khususnya dari PDI Perjuangan ditugaskan di Angkringan Wakil Rakyat ini selain melayani pembeli, juga mendengarkan curhatan masyarakat.

“Diusahakan tiap malam ada satu anggota dewan, itu juga jika tidak ada kunker keluar kota. Nantinya selama sejam wakil rakyat melayani pembeli sambil mendengar curhatan warga Garut,” terangnya.

Menurut dia, tujuan diadakannya Angkringan Wakil Rakyat yang akan mulai dibuka pada Sabtu malam (10/8/2024) ini, selain untuk menambah penghasilan kader PDI Perjuangan, juga untuk memfasilitasi masyarakat untuk bertemu dengan wakil rakyatnya.

Dibukanya angkringan ini, lanjut dia, merupakan upaya menjalankan demokrasi. Karena menurut persepsinya demokrasi merupakan politik keseharian.

“Bagi kami politik merupakan cara berinteraksi dan berpartisipasi dalam berbagai sisi kehidupan yang seharusnya digunakan untuk mencapai kepentingan masyarakat umum, bukan hanya satu atau dua golongan saja,” paparnya. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan