Akibat Hujan Pengunjung SOR Kerkhof Menurun, Spot Air Mancur dan Layanan Prima Jadi Warna Baru

GARUT,KABARNUSANTARA.ID- Musim penghujan yang sudah berlangsung beberapa bulan, dengan intensitas hujan yang cukup tinggi, berpengaruh pada tingkat kunjungan ke Sarana Olah Raga ( SOR) Kerkhof Merdeka Garut.

” Walaupun sarana yang ada di Kerkhof ini terus kami benahi, seperti lapangan sepakbola dengan rumput sintetis, lintasan lari dengan menggunakan bahan karet, tetap saja kalau hujan masyarakat malas untuk datang,, meskipun sekarang ini gak becek dan kotor,” kata Kepala UPT SOR Kerkhof, Endang Rustandi, S. Ip, Jumat (24/01/2025).

Menurutnya, jumlah kunjungan masyarakat ke SOR milik Pemkab Garut pada Jumat hingga Minggu, 1500 hingga 2500 orang. Namun pada musim penghujan mengalami penurunan cukup signifikan.

Meski demikian, pendapatan asli daerah (PAD) UPT SOR Kerkhof untuk tahun 2024 ini menurutnya melebihi target.

” Untuk UPT Kerkhof kemarin ada lebih Rp. 30 juta, tapi untuk yang SOR Adiwijaya itu jauh dari target, itu kan yang mengelola PAD nya kita juga. Makanya. Kelebihan itu kita masukan ke yang di Dispora,” ungkap pria yang lebih dikenal dengan nama Endang Ileng itu.

Tambahnya, target PAD untuk UPT SOR Kerkhof dan SOR RAA Adiwijaya tahun 2024 itu Rp. 1, 320 milyar.

Untuk lebih menarik minat masyarakat datang ke SOR Kerkhof, pengelola juga menambah spot baru berupa air mancur yang berada tepat di depan podium tribun sebelah barat.

Spot air mancur ini baru dioperasikan satu Minggu lalu dan menjadi warna baru SOR Kerkhof yang banyak dikunjungi untuk foto selfy atau bikin konten medsos.

” Kerkhof sekarang jauh lebih nyaman, aman, bersih dan indah. Apalagi sekarang ada air mancur lebih seger, adem, spot baru untuk bikin konten,” kata Ucu (44) salah satu pengunjung dari Kecamatan Bayongbong yang kebetulan tengah bikin video Tiktok.

Ucu dan beberapa temannya, menambahkan, kalau pelayanan dari pegawai SOR Kerkhof itu cukup baik.

” Kami senang datang ke sini selain berolahraga juga ada unsur rekreasi ya. Juga pegawai di sini itu ramah ramah,” ungkapnya.

Hal itu sesuai dengan prinsip layanan prima yang diinstruksikan Kepala UPT SOR Kerkhof kepada anak buahnya untuk melayani dengan senyum, sapa dan ramah. ( Asep Soe).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan